Bisnis Online Untuk Pelajar Tanpa Modal Besar

Selamat Datang di Blog Edukasionesia. Berikut ini akan postingan kami yang mengenai Bisnis Online Untuk Pelajar Tanpa Modal Besar. Semoga Bermanfaat, Ayo silakan dibaca dengan saksama.
Bisnis online sudah menjadi tren di kalangan masyarakat dewasa ini. Di era sosial media ini, semua orang seolah berlomba-lomba memanfaatkan kemudahan komunikasi dan infromasi untuk meraup keuntungan. Memang tidak dapat dipungkiri, berkembangnya media sosial dan toko online yang kian menjamur membawa banyak dampak positif bagi mereka yang pintar melihat peluang. Selain itu, bisnis online juga terbilang fleksibel sehingga dapat dilakukan oleh siapa saja tanpa harus terikat waktu.

Peluang Bisnis Online

Sesuai dengan namanya, bisnis online merupakan bisnis berbasis internet yang menggunakan berbagai fasilitas internet sebagai sarana untuk mengembangkan usaha. Perkembangan teknologi internet yang semakin pesat membuat banyak pebisnis mulai memperluas usaha mereka secara online.

Bisnis online menawarkan peluang yang lebih besar unuk meraih kesuksesan karena usaha kita seolah tidak terbatas oleh ruang dan jarak. Dengan memanfaatkan teknologi informasi, kita dapat menawarkan produk kita ke seluruh penjuru dunia. Dengan kata lain, bisnis online memungkinkan kita untuk mengembangkan usaha dalam skala yang lebih besar dan dengan target yang lebih luas.

Sebagaimana yang kita ketahui, promosi adalah salah satu faktor penting yang menentukan keberhasilan bisnis kita terlebih jika kita bergerak dalam bidang penjualan barang dan jasa. Menjamurnya media sosial yang banyak digemari masyarakat, tentu membawa angin segar bagi seluruh pebisnis yang ingin mengenalkan usahanya kepada banyak orang secara gratis tanpa biaya promosi.

Kenyataan ini sebenarnya sangat menguntungkan bagi anda yang ingin bergelut di dunia bisnis. Sekalipun anda adalah seorang pelajar, tidak ada salahnya jika anda memulai bisnis anda sejak dini.  Bisnis online bisa jadi alternatif usaha anda karena anda bisa bekerja paruh waktu dan tidak terikat oleh waktu karena anda bekerja untuk diri anda sendiri.

Jika berbicara mengenai peluang, maka peluang berbisnis online jauh lebih besar daripada berbisnis secara ofline karena bisnis online dapat dijalankan dalam skala yang lebih luas sehingga kita dapat meraup keuntungan dari penjuru nusantara. Selain itu, bisnis online relatif lebih hemat waktu dan biaya karena ada begitu banyak jenis usaha yang dapat anda mulai hanya dengan bermodalkan komuter atau gadget.

Bisnis Online Untuk Pelajar

Sebagaimana yang diuraikan di atas, bisnis online tidak hanya dapat dilakukan oleh para pebisnis yang sudah terjun terlebih dahulu dan memiliki pengalaman bisnis yang memadai, tetapi juga dapat dilakukan oleh siapapun termasuk ibu rumah tangga ataupun para pelajar.

Sebagai pelajar generasi terkini yang menjadi saksi perkembangan teknologi informasi, tentu sudah selayaknya jika pelajar memiliki pengetahuan yang lebih dalam hal teknologi informasi. Para pelajar biasanya lebih mahir menggunakan berbagai macam gadget dibanding generasi terdahulu yang cenderung menjadi gagap teknologi.

Keadaan ini tentu sangat menguntungkan bagi pelajar yang kreatif dan bisa memanfaatkan peluang. Lihat saja beberapa pemuda Indonesia yang berhasil meraih kesuksesan dan meraup keuntungan jutaan rupiah hanya dengan memanfaatkan media sosial untuk menyalurkan hobi, bakat, dan kreativitas mereka.

Kalau kita lihat lebih dalam, sebenarnya mereka adalah pemuda yang cerdas dalam memanfaatkan perkembangan teknologi dan media sosial. Mereka tidak hanya aktif di media sosial untuk melakukan hal-hal yang kurang bermanfaat, tetapi mereka memanfaatkan setiap peluang yang ada dan menyalurkan kreativitas mereka untuk menghasilkan sesuatu yang bermanfaat dan bernilai ekonomi.

Jika anda adalah tipe pelajar yang aktif di media sosial hanya untuk update status dan kepoin status orang lain, mungkin sudah saatnya anda untuk berfikir lebih kreatif. Galilah potensi yang tersimpan dalam diri anda sehingga kegiatan anda di dunia maya dapat memberikan kontribusi yang bermanfaat untuk anda.

Untuk anda yang berminat memulai bisnis online, berikut kami sajikan ulasan tentang beberapa bisnis online yang dapat dilakukan pelajar tanpa harus mengeluarkan modal besar. Bisnis tersebut antara lain :
  1. Menjadi Blogger Kreatif
  2. Jualan Online atau Dropship
  3. Menjadi Youtuber Kreatif
  4. Menjadi Penulis Lepas
  5. Mengikuti Survey Online

Menjadi Publisher Iklan Dengan Blogging

bisnis online untuk pelajar

Blogging merupakan salah satu cara simple yang dapat anda lakukan untuk memulai bisnis online. Blogging adalah kegiatan membuat suatu konten dengan tema tertentu yang dituangkan dalam bentuk blog atau situs. Cara termudah untuk menjadi seorang blogger adalah dengan melihat hobi dan passion kita karena membangun sebuah blog yang sesuai dengan passion akan jauh lebih mudah.

Jika anda ingin menjadi seorang blogger, maka langkah pertama yang harus anda lakukan adalah membuat sebuah blog. Sebagai pemula gunakan saja layanan blog gratis seperti blogger, wordpress dan sebagainya. Kami menawarkan anda untuk menggunakan blogger (blogspot.com) karena cenderung lebih mudah untuk dimonetisasi.

Salah satu cara untuk menghasilkan uang dari blog adalah dengan cara menjadi publisher iklan. Ada banyak program penyedia layanan iklan, atau program afiliasi yang dapat anda coba sesuai dengan potensi blog anda. Salah satu program iklan PPC (pay per click) yang paling digemari adalah Google andsense.

Untuk menjadi publisher adsense, blog yang anda kelolah harus memenuhi syarat-syarat tertentu yang ditentukan oleh Google adsense. Yang harus anda lakukan terlebih dahulu adalah membangun blog anda secara konsisten agar trafik blog anda meningkat dan mendapat posisi yang baik di mesin pencarian.

Berbicara tentang Adsense, maka originalitas dan kualitas konten adalah hal yang paling utama. Jika anda ingin menjadi publisher adsense, maka buatlah konten yang berkualitas dan jangan pernah menduplikat artikel orang lain karena hal itu melanggar aturan yang ditentukan.

Untuk menghasilkan uang dari kegiatan blogging memang tidak mudah. Dibutuhkan kerja keras dan kesabaran. Semuanya membutuhkan waktu. Untuk itu, mulailah dengan membangun blog anda. Carilah tema atau niche yang potensial untuk blog anda, posting konten secara konsisten, dan tingkatkan trafik blog anda.

Read more : Cara Menghasilkan Uang Dari Blog.

Jualan Online atau Dropship

Bisnis online selanjutnya yang banyak dipilih oleh perlajar adalah berjualan secara online. Anda dapat memanfaatkan akun media sosial anda seperti facebook, twitter, line atau instagram untuk menjual produk anda. Anda juga dapat memanfaatkan forum Blackberry Messenger untuk berinteraksi dengan pelanggan.

Jika anda ingin terlihat profesional dan serius, maka lebih baik jika anda membuat toko online dengan memanfaatkan situs-situs yang menyediakan layanan pembuatan toko online secara gratis seperti tokopedia, bukalapak, dan sebagainya.

Untuk berjualan tentu anda membutuhkan modal untuk membeli stok barang yang akan anda jual. Akan tetapi, jika anda tidak punya modal besar untuk membeli stok barang, maka anda bisa mencoba menjadi dropshiper untuk supplier tertentu.

Dropship adalah sistem berjualan online dengan cara menawarkan produk orang lain (supplier/seller) dan meneruskan pemesanan kepada mereka. Selanjutnya pesanan akan dikirim langsung ke alamat pembeli dengan mencantumkan informasi anda sebagai penjual. Jadi, bisnis dropship bisa dikatakan bisnis perantara.

Untuk  menjadi dropshipper kamu harus memiliki rekening bank dan media untuk menawarkan produk seperti akun media sosial, blog, atau toko online. Dengan menggunakan metode dropship, anda hanya harus memajang foto produk dan menawarkan produk ke pembeli tanpa harus meyetok barang.

Tentu bukanlah hal yang mudah untuk memulai usaha berjualan secara online. Karena masalah kepercayaan menjadi satu kendala yang banyak jadi pertimbangan konsumen. Selain itu, anda juga harus berhati-hati dalam memilih supplier jika anda ingin menjadi dropshipper. Carilah supplier yang memang sudah terpercaya.

Read more : Strategi Sukses Berbisnis Toko Online.

Menjadi Youtuber Kreatif

Selain blog, salah satu cara untuk menjadi publisher iklan adsense adalah dengan menjadi youtuber. Jika anda memiliki kemampuan untuk membuat video kreatif, maka manfaatkanlah youtube untuk memperoleh uang. Anda dapat memonetisasi akun youtube anda dengan cara menampilkan iklan di setiap video yang anda upload.

Untuk memonetisasi video youtube, syarat utama yang harus dipenuhi adalah video yang anda upload harus video asli buatan anda sendiri atau konten orang lain yang dizinkan untuk anda gunakan, bukan karya orang lain yang anda modifikasi atau video yang mengandung musik karya orang lain.

Selain itu, agar akun youtube anda dapat dimonetisasi, maka video yang anda upload harus ramah pengiklan artinya video yang anda buat dapat dinikmati semua kalangan sehingga mencakup pengguna secara umum dan luas. Hindari konten sensitif yang melanggar aturan Google andsense.

Jika anda memiliki kreativitas yang tinggi, sebenarnya youtube memberikan peluang memperoleh uang yang lebih besar dibanding blog atau situs. Hal itu terjadi karena biasanya video yang kreatif dan bermanfaat akan cenderung lebih ramai pengunjung dibanding blog. Dengan demikian, maka peluang klik iklan akan lebih besar.

Sama seperti blogger, menjadi seorang youtuber juga dibutuhkan konsistensi dan kreativitas. Selain itu anda juga harus bekerja keras dan pantang menyerah. Jangan berharap keberhasilan datang dalam waktu yang singkat. Untuk itu bangunlah kualitas video anda dan promosikan video anda sekreatif mungkin.

Read more : Cara Menghasilkan Uang Dari Youtube.

Menjadi Penulis Lepas

Anda hobi menulis dan punya bakat dalam mengolah informasi? Jika ya, maka menjadi penulis lepas bisa jadi alternatif bisnis anda. Penulis lepas adalah mereka yang menulis artikel dengan topik tertentu untuk kemudian dijual kepada orang lain.

Penulis lepas biasanya banyak dibutuhkan dalam bidang internet marketer seperti blogger atau situs tertentu. Beberapa situs terkenal banyak menggunakan penulis lepas untuk mengisi situs mereka. Bayaran yang diterima oleh penulis lepas sangat bervariasi bergantung pada siapa artikel tersebut dijual.

Untuk menjadi penulis lepas, anda harus mahir dalam mengembangkan suatu ide yang ditentukan oleh pembeli. Artikel yang anda buat harus original dan asli buatan anda karena jika artikel anda meupakan karya plagiat dengan kemiripan yang sangat besar dengan beberapa artikel yang sudah ada di internet, maka pembeli akan enggan membeli artikel anda.

Jika anda berminat menjadi penulis lepas untuk situs tertentu, maka carilah informasi di internet tentang situs jual beli artikel yang sesuai dengan potensi anda. Beberapa blog indonesia biasanya menerima penulis lepas dengan bayaran berkisar antara Rp 15.000,00 hingga Rp 30.000,00 per artikel tegantung dengan jenis artikel dan kriteria yang ditentukan pemilik situs.

Read more : Cara Mendapatkan Uang Sebagai Penulis Lepas.

Mengikuti Survey Online

Bisnis rumahan lainnya yang terbilang mudah dan dapat dilakukan oleh siapa saja adalah survey online. Cara memperoleh uang melalui survey online terbilang mudah. Anda hanya harus mendaftar menjadi member di situs survey online dan mengikuti suvey-survey yang dikirim ke email anda.

Saat ini banyak situs survey online yang menawarkan bayaran kepada member yang mau menjaab pertanyaan survey secara online. Di indonesia sendiri sudah begitu banyak situs yang bergerak dalam bidang survey online dseperti Ipanel indonesia, Viewfruit Indonesia, idsurvei dan sebagainya.

Survey online terbilang cukup mudah karena kita hanya tinggal menjawab beberapa pertanyaan survey yang dikirim ke alamt email. Anda akan menerima survey jika anda memenuhi kriteria survey. Masing-masing survey yang dijawab memiliki poin bervariasi tergantung pada lama waktu menjawab dan tingkat kesulitan survey.

Jika anda dianggap memenuhi kriteria untuk mengikuti survey dan dapat mengikuti survey dengan baik, maka anda akan menjadi member aktif dan sering mendapat undangan survey. Dengan demikian anda akan mendapat lebih banyak poin dan bayaran anda tentu lebih besar.

Meski terbilang mudah, anda tetap harus berhati-hati dalam mengikuti survey online. Carilah informasi terpercaya tentang situs-situs survey online yang memang benar-benar membayar membernya. Jangan mudah tergiur degan situs survey online yang belum tentu membayar membernya. Jadi, selidikilah terlebih dahulu sebelum menjadi member.

Read more : Cara Menghasilkan Uang Dari Survey Online.