Pengertian Sistem Informasi Manajemen

Selamat Datang di Blog Edukasionesia. Berikut ini akan postingan kami yang mengenai Pengertian Sistem Informasi Manajemen. Semoga Bermanfaat, Ayo silakan dibaca dengan saksama.
Ilmu manajemen adalah salah satu batu loncatan dalam cara menjalankan sebuah bisnis agar mampu terorganisasi dan berjalan dengan lancar. Menjalankan sebuah bisnis tentunya para pebisnis harus mengetahui dahulu apa pengertian sistem informasi manajemen yang akan digunakannya dalam mengembangkan bisnisnya. Secara umum, sistem informasi manajemen ini diartikan sebagai jalan dalam menerapkan sistem informasi pada sebuah organisasi untuk cara mendukung informasi yang sangat dibutuhkan di semua tingkat manajemen yang ada. Sistem ini akan digunakan untuk mencanangkan bahwa sebuah organisasi dalam manajemen tidak akan mampu bergerak secara rapi dan teratur tanpa adanya sistem informasi manajemen yang ada. Maka dari itu, mengetahui pentingnya akan pengertian dari sistem informasi baik itu bidang manajemen maupun lainnya ini memang harus dilakukan.

Pengertian Sistem Informasi Manajemen Menurut Para Ahli

Berbagai ahli dan pakar ilmu tentang informasi tentunya mereka akan mengetahui apa saja sistem yang digunakan dalam mengembangkan informasi terutama dalam bidang informasi manajemen. Tapi kesemuanya tentunya ini akan menggunakan alat bantu dari teknologi informasi yang sebelumnya sudah dijelaskan secara gamblang. Nah, untuk mengetahui seperti apa penjelasan para pakar ahli sistem informasi manajemen mengenai pengertiannya, Anda bisa membaca penjelasannya berikut ini.

Menurut pakar ahli sistem informasi manajemen yaitu Robert W. Holmes, pengertian sistem informasi manajemen ini diartikannya sebagai suatu sistem yang memang dirancang dalam menyajikan suatu informasi untuk cara berorientasi pada setiap keputusan yang akan diperlukan oleh pihak manajemen dalam menggunakan, merencanakan, menilai dan mengawasi setiap aktivitas yang dilakukan oleh organisasinya. Rencana ini akan disusun dalam sebuah kerangka kerja yang akan menitikberatkan pada suatu perencanaan yang terkait dengan profil keuntungan, pengawasan dan penampilan di semua tahapannya.

Lain halnya dengan sistem informasi manajemen dari Azhar Susanto, menurut beliau pengertian dari sistem tersebut ini diartikan sebagai kumpulan berbagai sub-sub sistem yang memang akan saling terkait satu sama lain, sehingga dalam bekerja sistem informasi dari manajemen ini akan bisa terus harmonis hingga mampu mencapai sebuah tujuan. Tujuan dari sistem yang diterapkan oleh Azhar ini akan berkaitan dengan data yang diolah manajemen sehingga ini akan menjadi proses pengambilan keputusan dari fungsi sistem informasi yang akan dilaksanakannya.

Terakhir pengertian sistem yang diberikan oleh Jogiyanto Hartono mengenai sistem informasi manajemen, beliau berpendapat bahwa sistem ini memiliki arti sebagai kumpulan berbagai interaksi dari sistem informasi yang akan dipertanggungjawabkan dalam cara mengolah data maupun cara mengumpulkannya, yang mana informasi tersebut akan berguna untuk berbagai tingkat manajemen di dalam perencanaan serta pengendalian sistem informasi yang ada.

Dari ketiga jenis pendapat para ahli pakar sistem informasi manajemen, pengertian sistem informasi manajemen ini memiliki 3 hal pokok dalam cara memutuskannya, yaitu menerima data, memproses data, menggabungkan dan hasil akhir akan diperoleh suatu informasi yang penting.