Pengertian Teknologi Informasi Sesuai Fungsinya

Selamat Datang di Blog Edukasionesia. Berikut ini akan postingan kami yang mengenai Pengertian Teknologi Informasi Sesuai Fungsinya. Semoga Bermanfaat, Ayo silakan dibaca dengan saksama.
Teknologi informasi atau yang dikenal sebagai TI adalah istilah yang digunakan orang dalam ilmu teknologi untuk membantu membuat, menyimpan, memodifikasi, menyebarkan dan atau berkomunikasi melalui informasi yang ada. Pengertian teknologi informasi bisa diartikan sebagai suatu ilmu yang berhubungan dengan masalah informasi baik itu berupa pengolahan, penyebaran dan penyimpanan, informasi teks, numerik dan menggambar, dengan melakukan kombinasi mikroelektronika yang berbasis telekomunikasi maupun komputasi. Ilmu TI ini memberikan banyak sekali informasi baik mengenai data komunikasi berupa suara, video, teks dan yang lainnya dengan kecepatan tinggi.

Bahkan teknologi informasi yang diberikan ini juga bukan hanya untuk masalah komputer pribadi, tapi termasuk dengan teknologi informasi yang berkaitan dengan peralatan rumah tangga, televisi, telephone, perangkat genggam berbasis modern dan masih banyak lagi yang lainnya. Nah, untuk mengetahui apa saja pendapat para ahli mengenai pengertian teknologi informasi secara jelas, Anda bisa membaca list penjelasannya berikut ini.

Pengertian Teknologi Informasi Menurut Para Ahli

Berbagai pakar ahli ilmu IT, mereka memberikan pengertian yang berbeda-beda mengenai pengertian tentang teknologi informasi. Berbagai pengertian yang diberikan tentunya ini memang masih memiliki makna yang sama. Hanya saja penyampaian mereka memang berbeda-beda, ada yang lebih umum bahkan ada juga yang sangat spesifik. Nah, untuk bisa mengetahui secara jelas mengenai pengertian teknologi informasi Anda bisa baca penjelasan akan arti dan maksudnya berikut.
  1. Haaq Dan Keen, beliau mengemukakan teknologi informasi dengan artian sebagai satu set alat dalam cara membantu bekerja dengan memberikan informasi melalui tugas-tugas yang sifatnya membangun.
  2. Martin, arti teknologi menurutnya ini adalah bahwa teknologi informasi ini tidak hanya terbatas pada teknologi komputer saja untuk memproses serta menyimpan informasi, tapi teknologi informasi ini akan mencakup mengenai pengiriman informasinya juga.
  3. McKeown, sejak tahun 2001 menurut beliau pengertian akan teknologi informasi ini ditujukan pada bentuk teknologi yang akan digunakannya, baik itu dalam membuat, menyimpan, menggunakan dan mengubah informasi di berbagai bentuknya.
  4. Williams dan Sawyer, arti teknologi informasi menurut kedua ahlinya ini didefinisikan sebagai teknologi penghubung antara komputer dengan jalur komunikasi yang berkecepatan tinggi yang dibawa oleh suara, data maupun video. Kedua ahli pakar IT ini memberikan pemahaman akan teknologi informasi yang mana IT dikombinasikan dengan komputer melalui jalur komunikasi transmisi data dengan kecepatan tinggi melalui teks, video maupun suara. Dan untuk menghubungkannya, beliau memakai komputer sebagai alat yang canggih.
  5. Kenneth C. Loudon, tahun 2004 ahli pakar IT ini memberikan penjelasan mengenai teknologi informasi dengan artian sebagai salah satu alat untuk digunakan para manajer dalam mengatasi berbagai perubahan yang sudah terjadi. Maksud dari perubahan tersebut adalah perubahan informasi yang sudah diolah lalu disimpan di komputer.
  6. Brown, DeHayes, dan Perkins, ketiga ahli pakar IT ini memberikan penjelasan teknologi informasi sejak tahun 2005 dengan pengertian sebagai kombinasi teknologi komputer dengan bagian yang terdiri dari perangkat keras dan lunak, yang digunakan untuk menyimpan dan memproses teknologi komunikasi dalam proses melaksanakan distribusi informasi.
Kesemua hasil maksud dari pengertian teknologi informasi yang sudah dijabarkan oleh para pakar IT di atas memberikan penjelasan yang sangat jelas bahwa teknologi informasi ini akan mampu berjalan dengan adanya alat bantuan komputer dalam menyampaikan pesannya baik itu berupa teks, video maupun suara kepada orang yang ditujunya.